LABUAN BAJO, NTTNEWS.NET – Dalam menanggapi suara protes Yuliana Kurniawati terhadap Perumda Wae Mbeliling, Manggarai Barat, yang mengkritik tagihan air yang dinilainya tidak wajar, Direktur Perumda Wae Mbeliling (PWM) Labuan Bajo, Aurelius Hubertus Endo, memberikan tanggapan pada Rabu (20/3/2024) malam.
Endo menjelaskan bahwa pemakaian air yang menjadi dasar tagihan tersebut sesuai dengan fakta lapangan.
Hal ini dikarenakan ada empat rumah yang menggunakan air tersebut, sehingga tidak mengherankan jika tagihan air menjadi lebih besar.
” Seharusnya, pihak yang bersangkutan melakukan pengecekan terlebih dahulu. Setelah petugas lapangan kami turun dan memeriksa, ternyata ada empat rumah yang menggunakan air tersebut,” ujar Endo melalui pesan WhatsApp pada Rabu (20/3) malam.
Ketika diminta tanggapan terkait keluhan dari pelanggan tersebut, Endo menyampaikan bahwa pelanggan yang mengeluh bukanlah pelanggan dari PWM Manggarai Barat.
Tetap Terhubung Dengan Kami:


CATATAN REDAKSI: Apabila Ada Pihak Yang Merasa Dirugikan Dan /Atau Keberatan Dengan Penayangan Artikel Dan /Atau Berita Tersebut Diatas, Anda Dapat Mengirimkan Artikel Dan /Atau Berita Berisi Sanggahan Dan /Atau Koreksi Kepada Redaksi Kami Laporkan,
Sebagaimana Diatur Dalam Pasal (1) Ayat (11) Dan (12) Undang-Undang Nomor 40 Tahun 1999 Tentang Pers.