Menyambut HUT ke-63 Pramuka Manggarai Barat Gelar Aksi Bersih-bersih

  • Bagikan
IMG 20240811 WA0053
Menyambut HUT ke-63 Pramuka Manggarai Barat Gelar Aksi Bersih-bersih. (foto : isth).

LABUAN BAJO, NTTNEWS.NET – Kawasan Bukit Pramuka Mbuhung di Desa Tiwu Nampar, Kecamatan Komodo, menjadi saksi aksi bersih-bersih yang digelar oleh Gerakan Pramuka Kwarcab Manggarai Barat. Sabtu, 10 Agustus 2024.

Kegiatan ini merupakan bagian dari agenda rutin bulanan Pramuka Kwarcab Manggarai Barat yang bertujuan menjaga kebersihan dan merawat lokasi perkemahan.

Ketua Kwarcab Manggarai Barat, Yovita Dewi Suriany, menjelaskan bahwa aksi ini dilaksanakan untuk memastikan tempat perkemahan tetap terawat dan bersih.

Baca Juga :  Kasus Viral Remaja Putri SMA di Kota Ruteng Berujung Hukum

“Dengan menjaga kebersihan lokasi, kami memastikan bahwa ketika ada kegiatan Pramuka, tempatnya sudah siap dan nyaman digunakan. Kegiatan ini akan menjadi agenda rutin setiap bulan,” ujar Dewi.

  • Bagikan